Perancangan feeds Instagram Wheels Coffee Roasters berdasarkan metode Kansei Engineering

Show simple item record

dc.contributor.advisor Damayanti, Kristiana Asih
dc.contributor.author Wijaya, Ananta William
dc.date.accessioned 2020-05-08T07:32:51Z
dc.date.available 2020-05-08T07:32:51Z
dc.date.issued 2019
dc.identifier.other skp39503
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/10849
dc.description 4996 - FTI en_US
dc.description.abstract Di Indonesia, penetrasi media sosial sudah tinggi yaitu sebanyak 56 persen. Hal tersebut juga didukung dengan pertambahan pengguna media sosial yang juga tinggi. Kedua hal tersebut menunjukkan peluang yang menggiurkan dalam mengiklankan suatu produk/ brand perusahaan lewat media sosial. Saat ini, Instagram adalah media sosial berbasis gambar yang paling tinggi pertumbuhan pengunjung iklan. Coffee shop Wheels Coffee Roasters selama ini mengalami kesulitan dalam menyusun feeds Instagram karena tidak adanya pengalaman dan juga referensi dalam menyusun feeds. Tujuan penelitian ini adalah merancang desain feeds Instagram yang sesuai dengan customer’s Kansei. Kata-kata Kansei diidentifikasi dengan artikel online dan wawancara. Dari kedua sumber yang digunakan didapatkan 94 kata Kansei. Kata-kata tersebut dikelompokkan dengan bantuan diagram afinitas untuk membentuk kelompok kata Kansei. Kelompok kata yang terbentuk antara adalah realistis, sederhana, seragam, tematik, jelas, menarik, inspiratif, edukatif, informatif, rapi, unik, dan personal. Kelompok kata yang didapatkan kemudian digunakan dalam kuesioner. Hasil kuesioner kemudian diolah dengan pengujian statistik dan analisis faktor. Hasil analisis faktor diinterpretasi agar dapat digunakan dalam perancangan desain. Hasil dari uji validitas data dengan uji KMO didapatkan nilai 0,845 sedangkan nilai Bartlett sebesar 0.00 dan semua hasil uji MSA bernilai lebih dari 0,7. Ketiga hal tersebut menunjukkan bahwa data telah valid dan dapat digunakan dalam penelitian untuk pengolahan data yang lebih lanjut. Uji reliabilitas dihasilkan nilai Cronbach’s Alpha sebesar 0.842. Hal ini menunjukkan bahwa data yang dimiliki memiliki tingkat konsistensi yang baik. Analisis faktor menghasilkan 5 faktor yaitu Bertema, Lugas, Berguna, Beridentitas, dan Sederhana. Analisis ini digunakan untuk menyederhanakan data tetapi tanpa menghilangkan informasi yang tekandung dalam data awal. Hasil akhir penelitian ini ditampilkan dalam bentuk feeds Instagram dengan 15 foto di dalamnya. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknologi Industri - UNPAR en_US
dc.title Perancangan feeds Instagram Wheels Coffee Roasters berdasarkan metode Kansei Engineering en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2015610203
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0421017701
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI613#Teknik Industri


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account