Implementasi Program Corporate Social Responsibility "Reach Independence and Sustainability Entrepreneurship (RISE) oleh PT. Bank Maybank Indonesia dalam upaya pemberdayaan wirausaha komunitas penyandang disabilitas di Bandung pada tahun 2018

Show simple item record

dc.contributor.advisor Munthe, Atom Ginting
dc.contributor.author Athalia, Eunice
dc.date.accessioned 2020-05-06T03:21:14Z
dc.date.available 2020-05-06T03:21:14Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.other skp39399
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/10784
dc.description 9226 - FISIP en_US
dc.description.abstract Penelitian ini membahas tentang CSR yang dilakukan oleh PT. Maybank Indonesia Tbk, yaitu komitmen perusahaan untuk meningkatkan atau mengembangkan taraf kehidupan komunitas melalui praktik-praktik bisnis yang baik dan kontribusi untuk masyarakat secara sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana implementasi program CSR PT. Maybank Indonesia Tbk khususnya di Kota Bandung untuk pemberdayaan komunitas penyandang disabilitas dalam memulai kegiatan usaha melalui diadakannya program Reach Independence & Sustainable Entrepreneurship (RISE) pada tahun 2018. Oleh karena itu, peneliti mengambil pertanyaan penelitian sebagai berikut, “Bagaimana implementasi program corporate social responsibility “Reach Independence and Sustainability Entrepreneurship (RISE)” oleh PT. Bank Maybank Indonesia dalam upaya pemberdayaan wirausaha komunitas disabilitas di Bandung pada tahun 2018?”. Dalam menjawab pertanyaan penelitian, menggunakan salah satu paradigma dalam hubungan internasional, yaitu liberalisme, bersamaan dengan perspektif pluralisme, serta konsep-konsep pendukung yang sesuai dengan penelitian, seperti Multinational Corporations (MNC), Piramida CSR, Triple Bottom Line, dan Community Involvement. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data primer berupa wawancara dengan penerima manfaat, juga sekunder dalam bentuk studi kepustakaan dan studi internet. Maybank Indonesia menjalankan tanggung jawab sosialnya dengan cara memberikan kembali kepada komunitas, khususnya komunitas penyandang disabilitas, melalui program RISE di Kota Bandung. Melalui penelitian ini, peneliti menemukan bahwa Maybank Indonesia telah memenuhi kewajiban perusahaan dalam melakukan tanggung jawab sosial dengan melakukan implementasi CSR melalui program RISE, sesuai dengan landasan hukum yang ada, dan sebagai hasilnya telah membantu meningkatkan pendapatan, kapasitas wirausaha, serta kepercayaan diri penyandang disabilitas di Kota Bandung. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Hubungan Internasional Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject CSR en_US
dc.subject Maybank Indonesia en_US
dc.subject Kewirausahaan en_US
dc.subject Komunitas Disabilitas en_US
dc.subject Reach Independence & Sustainable Entrepreneurship (RISE) en_US
dc.title Implementasi Program Corporate Social Responsibility "Reach Independence and Sustainability Entrepreneurship (RISE) oleh PT. Bank Maybank Indonesia dalam upaya pemberdayaan wirausaha komunitas penyandang disabilitas di Bandung pada tahun 2018 en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016330105
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI609#Ilmu Hubungan Internasional


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account