Pemeriksaan operasional untuk meningkatkan aktivitas penjualan pada Toko Roti Dewi Kota Semarang

Show simple item record

dc.contributor.advisor Djajadikerta, Hamfri
dc.contributor.author Atmadja, Beatrice Elvina
dc.date.accessioned 2020-04-17T03:54:56Z
dc.date.available 2020-04-17T03:54:56Z
dc.date.issued 2019
dc.identifier.other skp39060
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/10585
dc.description 23932 - FE en_US
dc.description.abstract Saat ini persaingan bisnis berkembang semakin pesat, tak terkecuali untuk sektor industri makanan dan minuman. Maka dari itu, perusahaan dituntut untuk melakukan inovasi terus menerus agar tidak tersingkir dari dunia bisnis. Salah satu aktivitas yang penting dalam perusahaan yaitu aktivitas penjualan, dimana keberhasilan dalam aktivitas penjualan menunjukkan keberhasilan bagi perusahaan dengan cara mencapai target penjualan dan mengoptimalkan biaya. Oleh karena itu, perusahaan perlu memperhatikan aktivitas penjualan agar berjalan dengan efektif dan efisien serta mencapai laba yang optimal. Perusahaan sudah memiliki kebijakan dan prosedur yang jelas terkait aktivitas penjualan, namun target penjualan yang sudah ditetapkan tidak pernah tercapai. Maka dari itu, untuk menilai aktivitas penjualan dan mengetahui permasalahan yang ada diperlukan pemeriksaan operasional, dimana diketahui bahwa perusahaan belum pernah melakukan pemeriksaan operasional sebelumnya. Dalam melakukan pemeriksaan operasional dirumuskan masalah mengenai prosedur, kelemahan, dan dampak terkait aktivitas penjualan serta manfaat dilakukan pemeriksaan operasional. Data dikumpulkan melalui studi literatur dan studi lapangan serta diolah meggunakan teknik analisis data kualitatif dengan metode deskriptif. Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah prosedur terkait aktivitas penjualan yang dilakukan oleh bagian penjualan dan pemilik Toko Roti Dewi belum efisien. Ditemukan empat kelemahan terkait aktivitas penjualan yaitu kurangnya persediaan saat menjelang Hari Raya seperti Hari Raya Idul Fitri, Hari Natal, libur sekolah, dan Tahun Baru, kurang melakukan promosi, packaging yang kurang menarik, dan target penjualan dan beban anggaran beban perusahaan yang sama tiap bulannya. Dampak dari keempat kelemahan tersebut yaitu kehilangan customer, target penjualan tidak tercapai, customer tidak bertambah, dan perusahaan tidak dapat memperoleh laba perusahaan yang maksimal. Manfaat dari pemeriksaan operasional terkait aktivitas penjualan yaitu perusahaan dapat mengetahui kelemahan-kelemahan yang terjadi, sehingga dapat diberikan rekomendasi untuk perbaikan terkait aktivitas penjualan. Rekomendasi tersebut diharapkan dapat meningkatkan tercapainya target penjualan dan bertambahnya customer baru yang akan dijalankan kedepannya. Berdasarkan hasil dari pemeriksaan operasional yang telah dilakukan maka dapat diketahui saran yang dapat digunakan oleh perusahaan untuk mengatasi kelemahan tersebut. Perusahaan harus membuat kebijakan pemesanan saat menjelang Hari Raya dan libur sekolah seperti Hari Raya Idul Fitri, Hari Natal, libur sekolah, dan Tahun Baru dengan mewajibkan customer pesan H-3, menambah sales marketing, mengganti packaging untuk produk menjadi plastik zip dan plastik putih untuk pembelian di toko menjadi paper bag, dan pemilik memiliki dasar untuk menetapkan target penjualan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject pemeriksaan operasional en_US
dc.subject penjualan en_US
dc.subject efektif en_US
dc.subject efisien en_US
dc.title Pemeriksaan operasional untuk meningkatkan aktivitas penjualan pada Toko Roti Dewi Kota Semarang en_US
dc.type Undergraduate Theses
dc.identifier.nim/npm NPM2016130135
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0408036001
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account