Penerapan activity-based costing system dalam perhitungan harga pokok pesanan untuk menghitung profitabilitas pesanan : studi kasus pada PT. BDJ

Show simple item record

dc.contributor.advisor Yuniawati, Atty
dc.contributor.author Nurtanio, Matthew
dc.date.accessioned 2020-04-02T08:55:51Z
dc.date.available 2020-04-02T08:55:51Z
dc.date.issued 2020
dc.identifier.other skp39111
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/10362
dc.description 23983 - FE en_US
dc.description.abstract Saat ini, perusahaan manufaktur tekstil masih banyak dijumpai di Indonesia. Industri tekstil memiliki beberapa tahap, mulai dari pemintalan benang, benang diproduksi menjadi kain lalu kain diproses lebih lanjut. Terdapat begitu banyak proses yang berbeda-beda. Salah satu dari proses yang begitu banyak tersebut adalah proses menyetak gambar atau motif pada kain. Cetak saring atau sablon merupakan salah satu bidang yang cukup mudah untuk ditekuni. Oleh karena itu, persaingan yang ditimbulkan dalam usaha sablon sangat ketat. PT BDJ memiliki biaya tidak langsung yang berjumlah cukup banyak dan bidang cetak kain yang dijalankan PT BDJ merupakan bidang jasa sehingga setiap pesanan yang diterima akan lebih banyak memiliki sifat yang berbeda-beda dalam hal kuantitas, jenis, ukuran dan lain-lain. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk menerapkan perhitungan activity-based costing dalam perhitungan harga pokok pesanan milik PT BDJ. Dalam menerapkan activity-based costing, perusahaan harus mengidentifikasi aktivitas-aktivitas apa saja yang dilakukan dan biaya apa saja yang dikeluarkan. Biaya-biaya yang dikeluarkan perusahaan akan dialokasikan kepada setiap aktivitas yang ada di perusahaan menggunakan resource cost driver. Setelah biaya telah dialokasikan, biaya aktivitas telah diketahui lalu biaya aktivitas akan dibebankan kepada final cost object. Di setiap aktivitas-aktivitas mempunyai masing-masing pemacu biaya atau cost driver. Biaya aktivitas dibebankan menggunakan activity cost driver kepada setiap final cost object, sehingga akan menghasilkan perhitungan yang lebih akurat. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analisis. Teknik pengumpulan data yang dilakukan oleh penulis adalah penelitian lapangan dan studi kepustakaan. Pada penelitian ini, unit penelitian yang dipilih adalah suatu perusahaan yang bergerak di bidang tekstil atau lebih tepatnya di bidang sablon yaitu PT. BDJ. Objek penelitian yang dipilih pada penelitian ini adalah perhitungan harga pokok pesanan pada PT BDJ. Perusahaan tersebut dipilih sebagai penelitian dikarenakan terdapat banyak informasi yang tepat untuk membahas topik yang sudah ditentukan. Sampai saat ini, PT BDJ telah melakukan kesalahan dalam menghitung harga pokok pesanan sehingga menghasilkan harga pokok pesanan yang tidak akurat, dibuktikan dengan perbandingan perhitungan yang dilakukan dengan activity-based costing dengan yang dilakukan oleh perusahaan. Seluruh tiga sampel pesanan yang diambil untuk diteliti memiliki harga pokok pesanan yang terlalu rendah atau undercosted. Hal ini dapat menyebabkan perusahaan melakukan kesalahan dalam pengambilan keputusan penolakan pesanan jasa cetak kain tertentu yang dinilai merugikan atau penerimaan pesanan yang dinilai menguntungkan. PT BDJ sebaiknya melakukan identifikasi biaya yang terjadi secara lebih tepat sehingga dapat menghasilkan perhitungan harga pokok pesanan yang lebih akurat. PT BDJ lebih baik menerapkan metode activity-based costing dalam perhitungan harga pokok dan sebaiknya mengkaji ulang perhitungan harga jual yang telah dilakukan selama ini. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi - UNPAR en_US
dc.subject Tekstil en_US
dc.subject sablon en_US
dc.subject activity-based costing en_US
dc.subject harga pokok pesanan en_US
dc.title Penerapan activity-based costing system dalam perhitungan harga pokok pesanan untuk menghitung profitabilitas pesanan : studi kasus pada PT. BDJ en_US
dc.type Undergraduate Theses
dc.identifier.nim/npm NPM2015130150
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0416067101
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI604#Akuntansi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account