Perancangan bukaan yang mengoptimalkan pencahayaan dan penghawaan alami pada rumah deret : objek studi 3 klasifikasi lingkungan dan unit Kampung Deret Petogogan, Jakarta

Show simple item record

dc.contributor.advisor Sombu, Alwin Suryono
dc.contributor.author Oktovianto, Anggi
dc.date.accessioned 2019-12-02T03:39:53Z
dc.date.available 2019-12-02T03:39:53Z
dc.date.issued 2018
dc.identifier.other tes2030
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/9783
dc.description.abstract Fenomena konsumsi energi dan percepatan pembangunan rumah tinggal mendorong perancang menerapkan konsep desain pasif sebagai upaya penghematan energi dalam mencapai kenyamanan penghuni tanpa bantuan mekanik maupun elektrik di iklim tropis, yaitu mengoptimalkan pencahayaan dan penghawaan alami. Pilot project penyediaan perumahan di Indonesia adalah Kampung Deret Petogogan yang rancangan bukaannya terindikasi tidak berhasil dalam mengoptimalkan pencahayaan dan penghawaan alami. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui penerapan konsep desain pasif yang ideal pada perancangan bukaan dalam mengoptimalkan pencahayaan dan penghawaan alami. Penelitian diawali dengan mendeskripsikan kriteria penerapan konsep desain pasif. Selanjutnya, mendeskripsikan 3 kondisi lingkungan dan mengkomparasikan kriteria dengan rancangan bukaan dan hasil pengukuran dari ketiga kondisi lingkungan berbeda hingga memunculkan temuan yang menjadi acuan perumusan solusi desain. Hasil dari penelitian ini adalah kondisi lingkungan Kampung Deret Petogogan telah sesuai dengan kriteria dan menghasilkan hasil ukur yang optimal, hanya perlu beberapa penyesuaian berkaitan dengan jarak antar bangunan. Beberapa poin rancangan yang berkaitan dengan karakteristik rumah deret perlu dibenahi, yaitu perlunya penggunaan dinding pengarah pergerakan udara, penyesuaian orientasi dan letak bukaan, penggunaan tipe bukaan transparan dan tidak mengubah arah pergerakan udara secara vertikal, memaksimalkan permukaan dinding untuk dijadikan bukaan dan penggunaan bukaan atap untuk menjangkau area yang tidak terakomodasi pencahayaan dan penghawaan alami. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Magister Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Katolik Parahyangan en_US
dc.subject Rumah Deret en_US
dc.subject Bukaan en_US
dc.subject Konsep Desain Pasif en_US
dc.title Perancangan bukaan yang mengoptimalkan pencahayaan dan penghawaan alami pada rumah deret : objek studi 3 klasifikasi lingkungan dan unit Kampung Deret Petogogan, Jakarta en_US
dc.type Master Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016841002
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0431105601
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI811#Arsitektur


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account