Abstract:
Kegiatan pengabdian ini merupakan lanjutan dari kegiatan pengabdian tahun 2017, yang bermitra dengan Desa Cibuluh, berlokasi di Kecamatan Tanjungsiang, Kabupaten Subang. Tujuan dari diadakannya kegiatan pengabdian ini adalah untuk (1) mengoptimalkan potensi objek wisata dan potensi ekonomi desa serta (2) menawarkan solusi terkait akuntabilitas dana desa. Sejumlah kegiatan telah dilakukan untuk mendukung pencapaian kedua tujuan tersebut. Untuk tujuan pertama, tim pengabdi memberikan usulan sehubungan dengan paket wisata desa dan promosi produk desa agar lebih ditingkatkan lagi. Selain itu, terkait dengan perhitungan harga pokok produk, diusulkan perhitungan sederhana menggunakan metode tradisional untuk menghitung harga pokok produk keripik singkong. Tim pengabdi juga memberikan sejumlah tips praktis dalam hal pembuatan blog. Terakhir, diusulkan pula mekanisme bagi hasil di antara para pemodal objek wisata. Sementara itu, terkait dengan tujuan kedua, tim pengabdi mempelajari mekanisme pengelolaan keuangan desa serta syarat-syarat yang perlu dipenuhi untuk dapat memperoleh dana desa. Kemudian, diberikan sejumlah contoh jurnal akuntansi terkait laporan realisasi APBDesa agar pencatatan dan penatakelolaan dana desa dapat berjalan dengan baik dan lancar. Kegiatan pengabdian ini diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan potensi wisata dan ekonomi desa, serta pengoptimalan penggunaan serta penatakelolaan dana desa untuk kepentingan masyarakat desa.