Abstract:
Bentuk arsitektur jawa pesisiran di Pesisir utara Jawa merupakan arsitektur yang sangat dipengaruhi oleh nilai-nilai budaya Arab. Kolonial dan Cina. Hal ini diperkuat dengan data sejarah tentang masuknya budaya Arab pada abad ke - 15. Kolonial abad ke - 15 dan Cina abad ke -13 di kawasan tersebut. Sludi ini bertujuan untuk mengungkap konsep kearifan lokal dalam arsilektur rumah linggal masyarakat kota Pesisir utara Jawa di kampung tumbuh mandiri Jawa. yakni kampung Sumber Girang. Lasem yang merupakan permukiman masyarakat Jawa yang dipengaruhi oleh nilai dan unsur budaya Cina. Hilai-nilai dan konsep kearifan lokal tersebut memiliki unsur yang baku sehingga bentuk arsitekturnya dapat ditelusuri malalui ralasi konsep fungsi. bentuk dan maknanya yang pada akhirnya akan menemukan struktur permukaan dan struktur dalam arsitektur masyarakat kota Pesisir utara Jawa. Metoda yang digunakan dalam studi ini adalah deskriptif. analitis dan interpretatif berdasar pada bukti empiris dengan menerapkan teori budaya. strukturalisme. tipolmorfo dan ralasi fungsi. bentuk dan makna yang digunakan untuk mengungkap konsep kearifan lokal dalam arsitektur rumah tinggal masyarakat kata Pesisir utara Jawa. Hasil dari studi ini menyebutkan bahwa arsitektur pesisir memiliki konsep kearifan lokal dalam arsitektur yang dapat diterapkan pada rumah-rumah di kawasan perumahan tradisional lainnya berdasarkan latar belakang pengaruh budayanya. Studi ini diharapkan dapat memberikan manfaat sebagai rujukan bagi kasus studi yang serupa di berapa kawasan Pesisir lainnya serta dapat menyumbangkan pengetahuan teori arsitektur rumah tinggal Pesisir serta adanya konsep kearifan lokal dalam arsitektur secara berkesinambungan.