Abstract:
Dalam penelitian ini, penulis memberikan gambaran terhadap penerapan program Pengembangan Masyarakat sebagai Corporate Social Responsibility PT. Bank Tabungan Pensiunan Nasional Purna Bakti yang bernama Program Daya di Bandung.
Metode penelitian yang digunakan penulis adalah metode kualitatif dengan tipe deskriptif. Teknik pengumpulan data adalah dengan melakukan studi dokumen, buku, tulisan ilmiah, surat kabar, situs internet, jurnal, dokumen lain, studi lapangan, dan wawancara responden.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam menjalankan tanggung jawab sosialnya, perusahaan dapat memperoleh manfaat ekonomi disaat yang bersamaan apabila perusahaan mampu menciptakan manfaat sosial di masyarakat. Penciptaan manfaat bersama oleh seluruh pemangku kepentingan yang terlibat dalam aktivitas bisnis merupakan fokus dari Program Daya yang dilakukan oleh BTPN.