Abstract:
Mata kuliah Perancangan Produk telah menghasilkan berbagai ide produk yang cukup inovatif. Namun, ide produk tersebut masih harus diuji, salah satunya dengan membuat prototipe yang sudah bekerja dengan baik dalam rangka pengujian produk tersebut di pasar. Automatic Scale for Cooking Ingredients (ASCI) merupakan salah satu ide produk yang inovatif untuk menakar bahan makanan secara tepat, namun diperlukan pengujian apakah konsumen bersedia untuk membeli produk ini. Atas dasar hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi prototipe dari produk ASCI, yang apabila berhasil akan diajukan Kekayaan Intelektualnya sebagai paten sederhana. Karena produk sudah dibuat prototipe sederhananya dalam perkuliahan, maka penelitian ini berfokus pada perancangan alat yang berskala penuh dan dapat diuji coba. Produk dievaluasi dengan melakukan pencarian ide secara eksternal dan internal lalu dilanjutkan dengan memilih ide yang terbaik. Selain itu, dilakukan evaluasi untuk mengetahui komponen-komponen dan mekanisme apa yang akan dipakai pada spesifikasi produk tersebut. Ide-ide yang diperoleh kemudian dikombinasikan dan dirancang beberapa konsep produk. Selanjutnya dipilih sebuah prototipe yang akan diujikan pada pasar dan dirancang paten sederhananya.