Abstract:
Laporan ini dibuat untuk Struktur Pendopo Gedung Paseban di Cigugur, Kuningan Jawa
Barat pada Renovasi Tahap III. Struktur utama adalah Rangka Beton Bertulang satu
lantai, dengan atap dari kuda-kuda kayu. Analisis gaya-gaya dilakukan dengan program
ETABS v8.5.7 dengan lisensi untuk Fakultas Teknik Jurusan Sipil, Universitas Katolik
Parahyangan. Beban diambil sesuai dengan Peraturan Muatan Indonesia dan disain
elemen pelat, balok dan kolom sesuai dengan SNI 03-2847-2002 Tatacara Perhitungan
Struktur Beton untuk Gedung.