Kearifan lokal Bali dalam arsitektur : Resort Royal Pita Maha di Ubud - Bali

Show simple item record

dc.contributor.author Sombu, Alwin Suryono
dc.contributor.author Carissa, Laurentia
dc.date.accessioned 2017-11-09T09:54:41Z
dc.date.available 2017-11-09T09:54:41Z
dc.date.issued 2016
dc.identifier.other 142864
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/3923
dc.description.abstract Di tengah kecenderungan universalitas arsitektur resort masa kini di kota-kota besar dunia, termasuk di Indonesia, akibat tekanan globalisasi. Wujud resort Royal Pita Maha berarsitektur Tradisional Bali masa kini menjadi daya tarik tersendiri untuk dicoba dan dipahami. Tujuan buku ini memberikan pemahaman terhadap arsitektur resort Royal Pita Maha, yang dirancang-bangun-kelola berdasar kearifan lokal Bali. Pemahaman melalui pendekatan filosofi Kearifan Lokal Bali yang disesuaikan dengan nilai-nilai budaya modern masa kini. Arsitektur Bali merefleksikan dikotomi dunia material dan spiritual. Bangunan dipercaya memiliki jiwa, maka ritual tertentu diadakan pada tiap tahap konstruksi. Gerbang utama berbentuk Candi Bentar untuk menghadirkan aspek spiritual dalam kehidupan resort (selain aspek sosial-alam) dan sebagai apresiasi pada Raja Kerajaan Ubud atas jasa besar beliau. Tata ruang restoran mengikuti kondisi tanah curam, bentuk ruangnya merespon energi sungai Ayung. Struktur kolom-balok menggunakan material baja dibungkus kayu sebagai bentuk adaptasi tempat-waktu-situasi masa kini (tanah curam, bentang besar) Ruang restoran berkarakter kerajaan Ubud-Bali, sebagai apresiasi Kerajaan Ubud sekaligus objek amatan wisata masa kini. Vila-vila bergaya arsitektur Tradisional Bali masa kini sebagai bentuk adaptabilitas tempat-waktu-kondisi pada lingkungan alam dan tuntutan kenyamanan-keamanan masa kini. Kolam suci untuk aktivitas spiritual kontemplasi/penyucian melalui alam yang asri-tenang, sekaligus bentuk wisata unik. Rancang-bangun-kelola resort Royal Pita Maha berdasar pada kearifan lokal Bali yang disesuaikan dengan tuntutan budaya modern masa kini memberi aura ketenangan-keasrian-kedamaian dan kenyamanan pada setiap sudut. en_US
dc.publisher Universitas Katolik Parahyangan en_US
dc.subject ARSITEKTUR BALI en_US
dc.title Kearifan lokal Bali dalam arsitektur : Resort Royal Pita Maha di Ubud - Bali en_US
dc.type Research Reports en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account