Abstract:
Penulis adalah mahasiswa Program Studi DIII Manajemen Perusahaan, Universitas Katolik Parahyangan yang merupakan salah satu pemilik dari bisnis Clockwerk yang bergerak dalam bidang produksi posterwood & photowood. Bisnis ini bermula dari tugas kuliah yang menjadi syarat kelulusan yang dimulai pada tahun 2015. Kantor Clockwerk berlokasi di Jalan Taman Siswa nomor 67, Burangrang, Lengkong, Bandung, Jawa Barat. Penulis mulai menulis laporan bisnis ini sejak bulan Februari 2017.
Clockwerk merupakan jenis bisnis dengan target pasar kalangan muda yang menyukai produk vintage yang berbahan dasar kayu. Clockwerk ingin dikenal di masyarakat sebagai brand yang memberikan inovasi pada pajangan dinding melalui setiap produknya.
Penulis dan tim ingin membantu konsumen mendapatkan fungsi-fungsi utama dari pajangan dinding yang berbahan dasar kayu yang dapat membuat suasana ruangan lebih nyaman dan lebih natural, sehingga membuat para konsumen lebih nyaman dengan suasana yang baru dalam menikmati pajangan dinding di ruangan mereka. Kegiatan bisnis Clockwerk banyak mengalami pembelajaran dan tantangan-tantangan seperti masih terbatasnya konsumen yang mengerti dan memiliki ketertarikan dengan pajangan poster dan foto dari kayu, sedikitnya supplier bahan kayu dengan kualitas yang bermutu, hingga tantangan tambahan permodalan yang dibutuhkan.
Penulis menyimpulkan dalam bisnis ini, dibutuhkan strategi pemasaran yang tepat untuk menciptakan awareness pada market di Indonesia yang pada kenyatannya masih menghiraukan pajangan dinding yang berbahan dasar kayu. Selain itu perencanaan produksi seperti penetapan bahan dan supplier merupakan salah satu key success factor dalam menjaga kualitas produk. Kritik dan saran dari konsumen juga memegang peranan penting dalam perkembangan bisnis Clockwerk.