Pengaruh pengungkapan sukarela, kualitas audit dan konsentrasi kepemilikan terhadap asimetri informasi serta dampaknya terhadap stock return : studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014

Show simple item record

dc.contributor.advisor Agoes, Sukrisno
dc.contributor.advisor Santoso, Urip
dc.contributor.author Sihombing, Jenny
dc.date.accessioned 2017-07-24T07:29:10Z
dc.date.available 2017-07-24T07:29:10Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.other 81211010
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/2641
dc.description.abstract Penelitian ini menjadi berbeda dari penelitian sebelumnya, karena selain dapat men-generalisasi hasil penelitian untuk seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI, penelitian ini juga menempatkan asimetri informasi sebagai variabel pemediasi atas pengaruh variabel eksogen terhadap variabel endogen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengungkapan sukarela, kualitas audit dan konsentrasi kepemilikan terhadap asimetri informasi. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pengungkapan sukarela, kualitas audit, konsentrasi kepemilikan dan asimetri informasi terhadap stock return. Tujuan lainnya adalah untuk mencari tahu apakah asimetri informasi layak memediasi pengaruh dari pengungkapan sukarela, kualitas audit dan konsentrasi kepemilikan terhadap asimetri informasi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Metode analisis yang digunakan dalam pengolahan data statistik adalah analisis jalur (path analysis). Dari 148 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI, ada 132 perusahaan yang menjadi sampel penelitian ini. Hasilnya menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang sangat lemah antar variabel eksogen dalam penelitian ini. Hasil pengujian pengaruh langsung menunjukkan bahwa peningkatan pengungkapan sukarela dapat memperlemah asimetri informasi. Singkatnya perikatan audit (sebagai proxy dari kualitas audit) dapat memperlemah asimetri informasi. Konsentrasi kepemilikan secara signifikan tidak dapat memperlemah asimetri informasi. Hasil pengujian pengaruh langsung lainnya menunjukkan bahwa peningkatan pengungkapan sukarela dapat meningkatkan stock return. Kualitas audit dan konsentrasi kepemilikan tidak dapat mempengaruhi stock return. Penurunan asimetri informasi akan meningkatkan stock return. Hasil pengujian pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa asimetri informasi layak menjadi perantara atas pengaruh dari pengungkapan sukarela terhadap stock return. Pada saat kualitas audit secara langsung tidak dapat mempengaruhi pada peningkatan stock return, asimetri informasi dapat memediasi pengaruh kualitas audit terhadap stock return. Asimetri informasi tidak dapat memediasi pengaruh dari konsentrasi kepemilikan terhadap stock return. Hasil penelitian ini dapat memberikan manfaat bagi internal manajemen perusahaan dan juga kepada para investor saham perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI. en_US
dc.publisher Program Doktor Ilmu Ekonomi Program Pascasarjana Universitas Katolik Parahyangan en_US
dc.subject pengungkapan sukarela, kualitas audit, konsentrasi kepemilikan, asimetri informasi, stock return en_US
dc.title Pengaruh pengungkapan sukarela, kualitas audit dan konsentrasi kepemilikan terhadap asimetri informasi serta dampaknya terhadap stock return : studi empiris pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2014 en_US
dc.type Dissertations en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2011812010
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0411015501
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI901#Ilmu Ekonomi


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account