Abstract:
Dengan melakukan scanning pada tubuh pasien menggunakan PET, dokter memperoleh informasi mengenai fungsi kimiawi organ dan jaringan tubuh tertentu. Analisis dan rekonstruksi citra PET merupakan bagian yang penting dari modalitas PET, yaitu untuk melakukan peningkatan kualitas citra serta mengekstraksi informasi citra PET dengan cara yang efisien dan akurat.
perkembangan teknik pengolahan citra di bidang medis saat ini, memungkinkan dilakukannya analisis secara lebih mendalam terhadap citra hasil scanning PET yang mulai umum digunakan di rumah sakit, terutama di bidang kedokteran nuklir. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan rekonstruksi citra PET menggunakan transformasi radon dan melakukan segmentasi citra PET menggunakan mixture modelling berdasarkan algoritma iteratif maximum-likelihood expectation maximization. Sampel citra digital yang diperoleh dari open source wiki.cancerimagingarchive.net dan radiopaedia.org.