Hambatan partisipasi masyarakat dalam Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahan di Kelurahan Cibuntu, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung

Show simple item record

dc.contributor.advisor Herwanto, Trisno Sakti
dc.contributor.author Anugerah, Dwi Putra Satria
dc.date.accessioned 2022-11-02T02:06:33Z
dc.date.available 2022-11-02T02:06:33Z
dc.date.issued 2021
dc.identifier.other skp41370
dc.identifier.uri http://hdl.handle.net/123456789/13433
dc.description 9736 - FISIP en_US
dc.description.abstract Pada tahun 2015 Pemerintah Kota Bandung membentuk Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahaan (PIPPK). Program ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses perencanaan dan pelaksanaan pembangunan. Meskipun PIPPK dirancang sebagai program partisipatif, terdapat indikasi permasalahan hambatan partisipasi masyarakat dalam perlaksanaan program tersebut berupa kontribusi swadaya masyarakat dan komitmen antar partisipan yang belum terwujud terkait partisipasi program. Untuk mengetahui hambatan partisipasi dalam program PIPPK. Digunakan Model CLEAR dalam penelitian ini yang memiliki 5 dimensi yaitu 1) Can do; 2) Like to; 3) Enabled to; 4) Asked to; dan 5) Responded to. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Kualitatif deskriptif. Kedalaman informasi diperoleh melalui wawancara dengan berbagai aktor yang terkait dengan program PIPPK antara lain Lurah Cibuntu, pegawai Kelurahan Cibuntu, Ketua RW, partisipan program dan non partisipan program. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat sejumlah hambatan partisipan dalam program PIPPK. Hambatan pertama partisipasi pada program PIPPK yaitu keterbatasan swadaya masyarakat terutama terkait dengan dukungan pembiayaan program. Hambatan partisipasi kedua adalah kurangnya komitmen masyarakat terhadap program karena keterbatasan informasi yang diperoleh. Hambatan partisipasi ketiga yaitu kendala proses komunikasi antara partisipan dan pemerintah yang lamban. Hambatan keempat yaitu keterbatasan pelibatan seluruh masyarakat pada program. Hambatan partisipan yang terakhir yaitu responsivitas dari kelurahan yang cenderung rendah dalam menanggapi keluhan partisipan. en_US
dc.language.iso Indonesia en_US
dc.publisher Program Studi Ilmu Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - UNPAR en_US
dc.subject Hambatan Partisipasi en_US
dc.subject Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahan (PIPPK) en_US
dc.subject CLEAR en_US
dc.title Hambatan partisipasi masyarakat dalam Program Inovasi Pembangunan dan Pemberdayaan Kewilayahan di Kelurahan Cibuntu, Kecamatan Bandung Kulon, Kota Bandung en_US
dc.type Undergraduate Theses en_US
dc.identifier.nim/npm NPM2016310060
dc.identifier.nidn/nidk NIDN0430098902
dc.identifier.kodeprodi KODEPRODI607#Ilmu Administrasi Publik


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search UNPAR-IR


Advanced Search

Browse

My Account