Abstract:
Penelitian ini bermaksud untuk melihat praktik penjaminan eksternal (external assurance) dan menganalisis tren perkembangannya pada laporan keberlanjutan perusahaan-perusahaan di Indonesia. Penelitian juga dilakukan untuk mengetahui jenis informasi yang dinyatakan dalam assurance statement serta hubungannya dengan jenis penyedia jasa assurance. Target capaian penelitian ini adalah artikel ilmiah yang dimuat di jurnal internasional dan untuk dipresentasikan pada pertemuan ilmiah internasional.
Penelitian ini menggunakan metode coding dan content analysis. Dengan content analysis, peneliti menarik kesimpulan ada/tidaknya external assurance pada suatu laporan keberlanjutan. Kemudian dilakukan coding atas informasi tersebut, dengan menggunakan angka 0 jika tidak ada, dan angka 1 jika ada.
Kegiatan diawali dengan pengumpulan laporan keberlanjutan perusahaan-perusahaan di Indonesia dari tahun 2006-2018. Selanjutnya, dilakukan content analysis dan coding atas laporan keberlanjutan yang telah dikumpulkan. Kemudian, dilakukan pengolahan data dari hasil content analysis. Dari hasil pengolahan data tersebut kemudian dilakukan analisis. Setelah itu dilakukan proses interpretasi data hasil content analysis. Lalu langkah terakhir penelitian ini adalah menarik kesimpulan menyeluruh berdasarkan hasil analisis.