dc.description.abstract |
Penulis telah melaksanakan praktik kerja di Kantor Pusat PT. Telkom Indonesia (Graha Merah Putih), Jl. Japati No.1, Sadang Serang, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat 40133. Penulis telah melakukan praktik kerja selama 136 jam kerja work from office dan 136 jam kerja work from home. Praktik kerja dilakukan mulai dari tanggal 15 Maret 2021 sampai dengan 30 April 2021 dengan waktu kerja yaitu Senin sampai dengan jumat selama 8 jam per hari. Bidang yang dilakukan oleh penulis adalah bidang administrasi perusahaan. Pekerjaan yang dilakukan oleh penulis selama melakukan praktik kerja adalah melakukan proses validasi dan rekapitulasi secara digital pada dokumen pertamina, dari tahap membuat link google spreadsheet lalu menyalin data yang diberikan oleh staf serta menambahkan beberapa keterangan, Kemudian penulis melakukan validasi atau memeriksa kelengkapan dokumen dari keterangan tersebut di website pertamina, Lalu lanjut ke proses rekapitulasi di google spreadsheet dengan memberikan warna dan keterangan untuk mengetahui status dokumen tersebut. Sehingga dengan merekap dokumen di google spreadsheet akan lebih terorganisir dan dengan memberikan warna maka akan lebih mudah dilihat dan mempercepat dalam mengambil kesimpulan data. lalu pekerjaan selanjutnya adalah mengunduh sebuah template Surat Berita Acara Aktivasi Astinet sesuai dengan regionalnya. Dalam proses pengunduhan template ini harus dilakukan pengecekan terlebih dahulu mengenai bandwidth dan regionalnya, Pekerjaan selanjutnya adalah mengisi data pada Surat Berita Acara Aktivasi Astinet. Dalam proses pengisian data pada surat ini dilakukan dengan tahap awal yaitu mengisi beberapa keterangan di google docs ,Lalu membuka data Berita Acara Aktivasi Astinet untuk menyalin beberapa keterangan yaitu Waktu, alamat, Single Investor Identification (SID), Tanggal Aktivasi, dan Internet Protocol Public. Keterangan ini dimasukkan sesuai dengan tempatnya masing-masing. Setelah itu Surat Berita Acara Aktivasi Astinet dismpan dalam bentuk word dan pdf. Adapun permasalahan yang penulis hadapi adalah saat melakukan pengisian pengisian data pada Surat Berita Acara Aktivasi Astinet, pada file data Berita Acara Aktivasi (BAA) Astinet ada salah satu bagian regional yang tidak ada keterangan tanggalnya yaitu kota Baubau, sehingga sedikit menghambat dalam proses pengerjaan tugas tersebut. Berdasarkan kegiatan praktik kerja yang telah dilakukan oleh penulis, penulis menyimpulkan bahwa seluruh kegiatan administrasi perusahaan bagian project managemet di PT Telkom Indonesia telah terlaksana dan terorganisir dengan baik dan sesuai dengan teori yang ada. Adapun untuk permasalahan teknis yang ada, penulis menyarankan agar staf sebaiknya memeriksa kembali mengenai kelengkapan data pada file data Berita Acara Aktivasi (BAA) Astinet, seperti keterangan Waktu, alamat, Single Investor Identification (SID), Tanggal Aktivasi, dan Internet Protocol Public. Sehingga pada saat penulis ingin melakukan pengisian surat dapat berjalan dengan lancar. |
en_US |