dc.description.abstract |
Penulis melakukan praktik kerja di Pusat Inovasi Pembelajaran UNPAR yang
berlokasi di Gedung 0 (Rektorat) Lt. 4, Jalan Ciumbuleuit No. 94, Hegarmanah, Cidadap,
Kota Bandung, 40141. Penulis telah melakukan praktik kerja selama 242.91 jam selama
40 hari kerja yang telah dilakukan mulai tanggal 17 Juli 2019 sampai dengan 12
November 2019. Adapun bidang yang dilakukan oleh penulis adalah bidang administrasi
perusahaan yaitu, administrasi interactive digital learning environment (IDE) dan proses
video editing digitalisasi pembelajaran. Pekerjaan yang dilakukan oleh penulis adalah
melakukan untuk mengetahui cara memantau kelas interactive digital learning
environment (IDE), untuk mengetahui mendata user aktif interactive digital learning
environment (IDE), untuk mengetahui cara menangani permintaan berkaitan dengan
enroll interactive digital learning environment (IDE), untuk mengetahui membuat
laporan data dosen mengikuti kegiatan Pusat Inovasi Pembelajaran (PIP) yang diminta
oleh dekan fakultas, untuk mengetahui proses video editing digitalisasi pembelajaran.
Diharapkan laporan praktik kerja ini tidak hanya berguna bagi penulis, tetapi bagi
perusahaan dan pihak lainnya yang berkepentingan.
Pekerjaan yang dilakukan oleh penulis adalah melakukan memantau kelas
interactive digital learning environment (IDE), mendata user aktif interactive digital
learning environment (IDE), menangani permintaan berkaitan dengan enroll interactive
digital learning environment (IDE), membuat laporan data dosen mengikuti kegiatan
Pusat Inovasi Pembelajaran (PIP) yang diminta oleh dekan fakultas, melakukan proses
video editing pembelajaran. Permasalahan yang penulis hadapi adalah mengalami
kendala dalam kegiatan operasional penggunaan komputer. Pada awalnya komputer yang
digunakan baik-baik saja namun beberapa hari kemudian mengalami kelambatan dalam
proses operasional. Untuk tindak lanjutnya penulis melaporkan kepada staf terkait untuk
ditindaklanjuti. Lalu, penulis mengalami kendala pada saat membuat subtitle di youtube,
akses internet yang kurang mendukung karena banyak yang memakai WiFi username
Pusat Inovasi Pembelajaran (PIP). Untuk mengatasi hal tersebut memakai WiFi username
penulis untuk mempermudah pengerjaan dalam membuat subtitle di youtube.
Penulis menerapkan teori Administrasi Perusahaan yang dipelajari selama masa
kuliah untuk membantu menyelesaikan tugas-tugas yang diberikan oleh perusahaan.
Dengan melakukan praktik kerja, penulis menyadari pentingnya pelatihan bagi sebuah
perusahaan untuk meningkatkan efektifitas, efisiensi dan kinerja pegawai di perusahaan.
Berdasarkan kegiatan praktik kerja yang telah dilakukan, penulis sudah mengetahui
bagaimana proses melakukan memantau kelas interactive digital learning environment
(IDE), mendata user aktif interactive digital learning environment (IDE), menangani
permintaan berkaitan dengan enroll interactive digital learning environment (IDE),
membuat laporan data dosen mengikuti kegiatan Pusat Inovasi Pembelajaran (PIP) yang
diminta oleh dekan fakultas, melakukan proses video editing pembelajaran |
en_US |